23 April 2020

Inilah Harga dan Spesifikasi Vivo Y50 di Indonesia April 2020

harga vivo y50

Vivo comeback di pasaran hp indonesia dengan merilis ponsel terbaru mereka. Pabrik ponsel asal negeri china tersebut baru saja mulai memasarkan vivo Y50 di Indonesia. Penasaran dengan spesifikasi yang dimiliki ponsel ini. Yuk simak.

Vivo Y50 mempunyai layar 6,53 inch beresolusi FHD+ (2.340 x 1.080 px). ponsel ini menganut konsep tompel yang dikenal dengan istilah ultra o screen atau puch hole. Ponsel ini disertai dengan kamera depan 16 MP (f/2.0) dengan fitur AI Beauty untuk mempercantik kamera selfie.
Kamera belakang vivo Y50 support quad kamera yang tersusun di dalam sebuah modul berbentuk persegi panjang, ditambah dengan LED Flash. Masing-masing kamera itu adalah kamera utama 13 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera macro 2 MP dan kamera depth sensor 2 MP.

ponsel quad kamera vivo y50


Untuk dapur pacunya VIVO Y50 menggunakan chipset Snapdragon 665 dengan speed 2,0 GHz, RAM 8 GB dan Internal memori sebeesar 128 GB. Dengan kapasitas seperti ini VIVO Y50 tentu layak untuk bermain game.

Untuk urusan baterai VIVO Y50 ini dibekali baterai dengan kapasitas 5000 mAh dengan fitur fast charging 15 watt dan support USB Type-C, fitur keamanan yang dimiliki ponsel ini adalah sidik jari di bagian belakang. Vivo Y50 hadir dengan sistem operasi Android 10 dengan UI atau antarmuka FunTouch OS 10 ala Vivo. Untuk design sendiri vivo y50 hadir dengan warna starry black dan iris blue.
Di Indonesia Harga Vivo Y50 berada di kisaran Rp 3,7 Juta.

13 April 2020

Inilah Spesifikasi dan Keunggulan HP Xiaomi Mi 10 Lite

harga mi 10 lite

HP Xiaomi Mi 10 Lite masuk dalam kelas 5G menengah Xiaomi dalam pasar internasional. Setelah meluncurkan Redmi K30 Pro serta Redmi K30 Pro Zoom, Xiaomi selanjutnya memperkenalkan ponsel 5G terbarunya yakni Xiaomi Mi 10 Lite.

Smartphone ini hadir dengan membidik kelas menengah ke atas. Perangkat ini telah dibekali beragam fitur utama dengan akses jaringan 5G.
Secara resmi Xiaomi Mi 10 Series telah diperkenalkan pada publik pada bulan Februari. Secara keseluruhan, smartphone ini adalah kelas flagship yang dimiliki Xiaomi pada tahun 2020.

Keseluruhan perangkat Xiaomi Mi 10 ini tentunya telah dibekali adanya spesifikasi kelas tinggi pada berbagai lini.

Xiaomi Mi 10 Lite merupakan salah satu pilihan yang dapat anda miliki dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan kedua saudaranya.

HP Xiaomi Mi 10 Lite hadir dengan spesifikasi yang telah didukung beragam fitur yang cukup mumpuni.

Beragam fitur tersebut dibekali dengan kinerja yang tinggi, panel layar yang sangat berkualitas, serta adanya fasilitas fotografi yang cukup handal.

Fitur utama yang terdapat pada Xiaomi Mi 10 Lite yakni adanya dukungan jaringan 5G. Hal ini berkat adanya dukungan prosesor Snapdragon 765G yang telah dibekali oleh teknologi LiquidCool.

Teknologi tersebut berfungsi untuk meredam panas dari perangkat HP ketika digunakan dalam aktivitas intens seperti menikmati konten multimedia, permainan game dan lain sebagainya.

Terdapat notch tetesan air yang berada pada bagian atas yang merupakan rumah bagi kamera selfie dengan ukuran 16 MP. Untuk bagian belakang HP Xiaomi Mi 10 Lite terdapat empat kamera yang cukup canggih.

mi 10


Pada kamera utama mempunyai ukuran 48 MP. Namun sayangnya untuk ketiga kamera lainnya tidak dijelaskan secara rinci pada saat peluncurannya waktu lalu.
Xiaomi Mi 10 Lite memiliki kerangka kamera yang berbeda dibandingkan dengan perangkat Xiaomi lainnya. Hal ini dikarenakan pada smartphone ini dibuat persegi panjang dengan sudut yang melengkung.

Pada bagian belakang telah dilapisi adanya pelindung Gorilla Glass yang sudah umum hadir pada smartphone kelas menengah. Layar Xiaomi Mi 10 Lite memiliki ukuran AMOLED TrueColor 6,57 inci dengan resolusi 1080p.

Layar yang tertanam pada HP Xiaomi Mi 10 Lite ini telah dibekali resolusi layar 1080 x 2340 piksel serta rasio layar 19.5 : 9 dengan kerapatan layar hingga 392 ppi.

Pada segi prosesor, perangkat ini telah menggunakan Qualcomm Snapdragon 765G dengan adanya pendingin LiquidCool yang memiliki RAM LPDDR4X.


Keunggulan Xiaomi Mi 10 Lite


Mi 10 Lite dibuat dengan memiliki ketebalan 7,98 mm serta bobot 192 gram. Selain itu, tertanam pula adanya dukungan slot kartu SDXC yang dapat menampung data lebih banyak guna menyimpan beragam file video, foto, dan yang lainnya.

Xiaomi Mi 10 Lite telah dibekali sumber daya baterai dengan kapasitas 4160 mAh yang telah dipadukan dengan fitur pengisian baterai cepat (fast charging) 20W.

HP Xiaomi Mi 10 Lite juga telah mengemas beberapa fitur kamera diantaranya Vlog Mode 2.0, ShowSteady, Al Dynamic Skyscaping, Pro Mode, perekaman lambat 120 fps, dan lain sebagainya.

Dari segi desain, Xiaomi Mi 10 Lite cukup mewah dengan adanya finishing yang terdapat pada bagian belakang dengan feel pada genggaman yang sangat nyaman.

Hal ini tentunya tidak lepas dari adanya material glass yang terdapat pada bagian belakang perangkat ini.

Xiaomi Mi 10 Lite merupakan smartphone yang sesuai bagi anda yang sangat suka dengan game berat yang terdapat pada Android.

Dengan adanya dukungan RAM yang sangat besar yakni 12 GB dan 8 GB yang menjadi hal yang menarik yang dapat anda rasakan. Kinerja multitasking HP Xiaomi Mi 10 Lite juga sangat smoth pada saat menggunakannya.

Selain itu, smartphone ini juga telah dilengkapi adanya sensor sidik jari yang terdapat di dalam layar. Varian warna yang dimiliki Xiaomi Mi 10 Lite antara lain hijau, putih dan abu-abu.

Keunggulan lain dari Xiaomi Mi 10 Lite yang dapat anda nikmati adalah smartphone ini telah didukung dengan adanya jaringan 5G dengan konektivitas yang sangat lengkap.

HP Xiaomi Mi 10 Lite memiliki beragam fitur yang wajib hadir, diantaranya adanya sensor yang sangat lengkap untuk menunjang segala kebutuhan serta aktivitas para penggunanya.

12 April 2020

Spesifikasi dan Harga HP Oppo Reno 3 April 2020

harga oppo reno 3

Brand ternama oppo kembali memoboyong hp terbaru mereka yaitu oppo reno 3 dimana ponsel ini mempunyai lensa quad camera sebesar 48 MP, meskipun demikian foto yang dihasilkan seperti beresolusi 108MP. Mengapa demikian ? kamera oppo reno 3 telah didukung oleh sensor 108 MP yang bekerja menggabungkan beberapa foto yang dikumpulkan oleh camera dan mengkalibrasi warna pada foto sehingga foto yang dihasilkan menjadi kaya warna.

Desain Oppo reno 3 masih menggunakan panel AMOLED 6,4 inch dengan balutan tampilan glossy dibagian belakang layar yang memantulkan kesan holografik. Sementara itu bagian depan ponsel ini mengadopsi desain water drop dengan kamera depan sebesar 44 MP.

Performa Oppo Reno 3

Ponsel ini ditenagai oleh prosesor MediaTek P90 yang dikombinasikan RAM sebesar 8GB dan ROM 128 GB. Oppo Reno 3 dibekali 20W VOOC Flash Charge 3.0 yang mampu mengisi daya baterai dari 0 hingga 50 persen hanya dalam waktu 30 menit. Sedangkan untuk audio, ponsel ini menggunakan speaker Dolby Altmos yang dijamin kualitas suaranya.

Harga Oppo Reno 3

HP keren yang satu ini dijual dengan kisaran harga 5,2 jutaan. Oppo reno 3 hadir dengan dua versi warna yaitu hitam dan putih.